A

Membina TKA/TPA Se-Kota Bekasi - Dengan Visi : Mencetak Generasi Qur'ani

Selasa, 27 Mei 2014

Pertemuan Pendiri Yayasan LPPA Tarbiyah Bekasi 27 Mei 2014

Bapak Drs. Basuni M.Pd berpendapat :
1. Yayasan LPPA Tarbiyah sebagai wadah untuk membina guru Taman pendidikan Al Qur'an
2. Menjalankan pesan Al marhun KH As'at Humam (pendiri AMM Jogjakarta / pencipta metode Iqra') "diharapkan LPPA bisa berkembang dan melaksanakan Visi Misi yang sama dengan AMM Jogjakarta, KH As'at Humam sangat senang hati dengan berdirinya LPPA.
3. Lembaga LPPA berkembang berdasarkan 5 Unsur pokok : Pendidik, Peserta didik, Lembaga Pendidikan, Tenaga kependidikan dan Wawasan Pendidikan.
4. Adapun Konsumen Al Qur'an atau sebagai target pengembangan LPPA menurut beliau adalah mereka diusia anak-anak, pemuda, dewasa dan orang tua.

Bapak Drs. H Najmi Yaqin, M.Hom berpendapat :
1. Dari hasil wisuda santri yang lulus Iqra' / imtihan tahunan masih belum memenuhi target metode Iqra', karena kelulusan santri yang ada baca Al Qur'annya masih kurang baik tajwid atau makhorijul hurufnya, untuk itu harus ada penekanan kembali pada guru-guru pengajarnya.
2. Pembinaan-pembinaan guru dan kepala sekolah lebih dimantabkan lagi.
3. Sebagai lembaga tinggi Yayasan LPPA harus bisa memberi dan mengayomi lembaga-lembaga binaan, sehingga hak anggota binaan bisa terpenuhi. Tujuan ini supaya TKA/TPA bisa menjadi maju sesuai standar LPPA.
4. Memberikan pengetahuan anggota binaan untuk memperjelas Yayasan/Lembaga baik lahan atau sarana dan prasarana sehingga tidak ada tuntutan dibelakang hari.
Oleh : Heri S

Pahlawan LPPA Tarbiyah Bekasi

Di akhir perjuangan Drs. H Ibnu Arsy (Almarhum) yang telah berusaha untuk menjadikan LPPA menjadi Yayasan kini telah terwujud. Sebelum beliau meninggalkan LPPA selamanya dua hari sebelumnya beliau mengundang seluruh pengurus LPPA Kota dan Kabupaten Bekasi pada tanggal 8 Mei 2014 untuk menandatangani syarat pembuatan Akta Notaris di depan Notaris. Tetapi pada tanggal itu juga ternyata beliau berada di ruang ICCU. Setelah dari Notaris berkumpulah para pengurus di rumah sakit Kartini. dan pada pukul 3 dini hari tanggal 9 Mei 2014 pejuang sekaligus pendiri LPPA Tarbiyah bekasi pulang kerahmatulloh. Berkat perjuangan beliau kini tanggal 26 Mei 2014 Akta Notaris Yayasan LPPA Tarbiyah Bekasi teleh terwujud.

Selamat jalan Pejuang Qur'an, Pahlawan LPPA, semoga jasamu akan mempermudah jalan menuju surga. Kami semua akan meneruskan perjuanganmu.....


Posted : HR